Memperbaiki Printer Multifungsi HP Color LaserJet Pro MFP M177fw

Kali ini kita akan mengutak atik hardware, yaitu printer multifungsi HP Color LaserJet Pro MFP M177fw. Hal yang paling malas dikerjakan dalam mengutak-atik hardware adalah buka pasang baut yang membuat naluri missqueen ku bergejolak hahhaha 😀 (pinjem bahasa netizen). 

Sebagai intermezo, mari kita lihat penampakan dari printer multifungsi HP tersebut, hasil comotan dari internet.

                           
 
Printer ini bisa dikatakan lumayan bandel dibanding printer HP multifungsi lainnya yang pernah aku gunakan, koneksi wifi juga bagus. Job printing over wifi (WLAN) juga berkerja dengan sangat baik.
Hanya saja sudah 3 bulan belakangan, tidak bisa digunakan untuk scan ataupun copy, dan pada screen selalu muncul Error 2 dan 3 (bergantian). Sudah dibawa ke service printer, sempat menginap hampir 2 minggu di sana, dan dibalikin lagi oleh teknisinya dengan alasan  udah coba diperbaiki tapi tetap ga bisa.

Jadinya yahhh di oprek sendiri.

Dimulai dengan soft reset, ternyata tidak memperbaiki apapun. Pesan error tetap muncul.
Dan setiap kali dihidupkan lagi, scanner head tidak berjalan sampai ke ujung seperti saat awal-awal dulu, akhirnya aku memutuskan untuk mengecheck gear yang ada pada scanner head.

Mulai dengan membuka baut pada bagian atas dan bawah scanner tray dengan menggunakan kunci L nomor 2.






Setelah itu, aku memeriksa gear yang ada dan semuanya berfungsi normal

Sampai ke bagian scanner head, bersihkan semua bagian, padatkan pita magnetik. Lalu saat scanner head aku pegang dan printer kuhidupkan, lampu pada scanner head menyala yang menandakan bahwa alat tersebut dapat berfungsi, akan tetapi, saat scanner head aku letakkan pada tempatnya, alat tersebut kembali tidak bisa bekerja.



Sehingga aku mengasumsikan bahwa chip pada scanner head tersebut sudah lemah dan perlu ada penggantian.


Scanner head tersebut akhirnya aku dapatkan di Ali Express, dengan penjual dari China. Setelah 1 bulan menunggu, part tiba dan langsung dipasang. Hati-hati dalam membuka dan memasang kembali pita magnetik.





Voillaaa!!!!!

Printer kembali bekerja seperti sediakala dan semua fungsinya berjalan dengan baik.

Cheers.